Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Beberapa Tips Membeli HP Android Second


6 Tips Membeli HP Android Second
Semakin cepatnya perkembangan teknologi HP Android membuat para produsen ponsel pintar berbasis sistem operasi android berlomba-lomba mengeluarkan versi terbarunya. Semakin baru HP android yang dikeluarkan bisa dipastikan juga menggunakan perangkat hardware yang baru pula.
Selain itu perang iklan HP android terbaru yang ditampilkan di media-media elektronik maupun cetak sukses membuat konsumen tergiur untuk membeli HP android yang baru. Meskipun HP android yang ada masih tergolong baru.
Hal inilah yang membuat pasaran HP Android Second selalu ramai pembeli. Keuntungan membeli HP Android second adalah harganya yang tidak semahal harga barunya. Pada kesempatan kali ini AplikaTekno akan berbagi tips membeli HP Android Second yang bisa anda jadikan rujukan saat ingin membeli HP Android Second.

Tips Membeli HP Android Second

1. Cek Spesifikasi HP Android

Jika anda ingin membeli HP Android bekas atau second, pastikan spesifikasi yang ada pada HP Android yang akan anda beli sesuai dengan spesifikasi yang anda butuhkan. Sesuaikan juga spesifikasi tersebut dengan tahun nya.
Jika anda mau membeli HP Android second ditahun 2017 ini pastikan RAM yang ada di HP Android tersebut minimal 2GB dengan sistem operasi minimal Android 6.0 Marsmallow. Hal ini untuk kenyamanan anda sendiri saat menggunakan HP Android Tersebut.
Selain dukungan RAM yang perlu diperhatikan lagi ialah kapasitas penyimpanan internal. Pilihlah HP Android second yang memiliki penyimpanan internal minimal 16 GB lengkap dengan slot microSD nya demi kenyamanan anda saat memasang aplikasi-aplikasi terbaru.

2. Pilih HP Android Yang Baru Dibeli

Jika bisa pilihkah HP android yang baru dibeli oleh pemilik pertama, karena dengan memilih HP Android yang baru dibeli banyak keuntungan yang akan anda dapatkan. Salah satunya adalah masa garansi yang masih berlaku.
Selain masa garansi yang masih berlaku tentu anda akan mendapatkan HP Android Second dalam kondisi body masih mulus dan mengkilat. Anda bisa mendapatkan HP Android semacam ini di forum-forum jual beli.
Tetapi jangan lupa untuk memastikan HP Android second yang anda beli adalah barang legal. Membelinya langsung dari tangan pembeli pertama dengan nota toko yang asli akan menghindarkan anda dari membeli HP Android Second ilegal.

3. Cek Fisik

Meskipun HP Android second yang hendak anda beli masih tergolong barang baru tapi jangan sampai anda tidak melakukan cek fisik. Periksa secara mendetail setiap lekuk HP android yang akan dibeli.
Bahkan jika perlu tanyakan kepada si pemilik kenapa HP nya mau dijual. Jika ternyata ditemukan cacat baik pada body maupun perangkat yang lain seperti layar baret atau lensa kamera hp yang pecah lakukan penawaran dengan harga lebih murah lagi.

4. Cek IMEI dan periksa kelengkapan

Tahapan yang paling penting lagi saat anda membeli HP Android Second adalah cek IMEI, IMEI sendiri merupakan nomor unik yang berbeda untuk setiap HP yang ada di dunia. Pastikan IMEI yang ada di HP Android sama persis dengan yang ada di manual book.
Selain IMEI jangan lupa juga periksa semua kelengkapan bawaan HP Android seperti headset, baterai original, dan charger yang original. Jika anda temukan ada yang tidak original anda bisa menawar HP Android second tersebut dengan harga yang lebih murah dari harga awal yang ditawarkan.

5. Cek semua fitur

Jika semua proses cek fisik serta kelengkapan sudah dilakukan, proses yang perlu dilakukan selanjutnya saat membeli HP Android Second adalah mengecek semua fitur yang ada. Fitur-fitur yang perlu di cek adalah sebagai berikut :
  • Cek kondisi speaker saat ada panggilan masuk ataupun saat melakukan panggilan keluar. Pastikan semuanya terdengar jelas sempurna sambil ubah-ubah level bunyi dengan cara menekan tombol volume keatas dan kebawah.
  • Cek kondisi speaker juga bisa dilakukan dengan cara membuka aplikasi pemutar musik kemudian mainkan sebuah file musik.
  • Cek kondisi layar HP pastikan tampilannya saat hidup jernih, atur tingkat kecerahan untuk membuktikan kondisi layar HP masih sehat.
  • Cek kondisi jaringan seluler dengan cara memasukkan sim card anda ke dalam HP. Jika diperlukan juga cek kualitas sinyal 3G/4G nya.
  • Cek juga fitur WiFi nya dengan cara menghubungkan ke sinyal WiFi terdekat. Pastikan berjalan dengan lancar dan tanpa ada hambatan.
  • Cek kondisi kamera, apakah kamera bisa berfungsi dengan baik. Mulai dari kondisi kamera, lampu LED dan layar kamera. Bila keperluan anda membeli hp second untuk fotografi , maka pengecekan ini sangatlah penting. Pastikan semua kondisi hp kamera terbaik dan tidak kurang apapun,agar anda tidak menyesal ketika sudah terlanjur membelinya nanti.

6. Reset ke setelan pabrik

Langkah terakhir yang harus anda lakukan saat membeli HP Android second adalah mereset kesetelan default atau setelan pabrik. Hal ini sangat penting untuk melakukan agar semua setingan yang sudah dipakai oleh pemilik pertama kembali ke setingan awal.


Penutup

Itulah beberapa tips membeli HP android second yang bisa anda jadikan acuan. Jika ada tips lainnya yang luput disampaikan pada artikel ini bisa anda sampaikan pada kotak komentar yang ada dibawah artikel ini.

Tags : Beberapa Tips membeli Hp Android Second, Tips membeli HP android Bekas, Tips HP Second, Tips HP Bekas, Membeli HP Bekas, Second, Android Bekas, Android Second, Smartphone, Artikel Android, Artikel Smartphone, Tips dan Trik Smartphone, Tutorial Android, Tutorial Smartphone, Tips dan Trik, Android Terbaru, Berita Android, Berita Tekhnologi, Seputar Android.
Catatan Hacking || admin By Mr.Semar_05

Post a Comment for "Beberapa Tips Membeli HP Android Second"